PT. Berkah Multi Inspektindo (PT. BMI) telah melaksanakan pekerjaan Sertifikasi Stand Jack di area kerja PT. Kemitraan MNK BME sebagai bagian dari komitmen bersama dalam memastikan keselamatan peralatan kerja dan kepatuhan terhadap standar K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja). Sertifikasi ini mencakup tahapan pemeriksaan menyeluruh yang dipadukan dengan metode Non-Destructive Test (NDT) untuk memastikan integritas material Stand Jack.
Inspeksi Visual
Pemeriksaan awal kondisi fisik Stand Jack, termasuk deteksi adanya kerusakan, keausan, korosi, atau deformasi yang terlihat.
Pengujian Non-Destructive Test (NDT)
Dilakukan dengan metode Magnetic Particle Testing (MT) pada area-area kritis seperti sambungan las, dudukan beban, dan titik stress Stand Jack. Tujuan NDT adalah mendeteksi adanya retakan halus (crack) atau cacat material yang tidak tampak secara kasat mata.
Pemeriksaan Fungsional
Pengujian mekanisme kerja Stand Jack secara menyeluruh, termasuk pengangkatan, penguncian, dan pelepasan beban, untuk memastikan semua fungsi berjalan normal.
Pengujian Kapasitas Beban (Load Test)
Pelaksanaan uji beban hingga kapasitas nominal Stand Jack sesuai spesifikasi pabrikan, dengan pemantauan stabilitas dan kemampuan menahan beban.
Pencatatan & Dokumentasi Hasil
Semua hasil inspeksi, pengujian NDT, dan load test dicatat secara detail untuk dijadikan dasar evaluasi dan penerbitan sertifikat.
Penerbitan Sertifikat Kelaikan
Apabila Stand Jack memenuhi semua persyaratan teknis dan standar keselamatan, maka akan diterbitkan Sertifikat Kelaikan Stand Jack, sebagai bukti resmi kelayakan pakai.
Dengan penambahan metode NDT, pemeriksaan Stand Jack menjadi lebih komprehensif sehingga potensi kegagalan alat akibat kerusakan tersembunyi dapat diidentifikasi lebih dini. Ini memastikan Stand Jack layak digunakan, mendukung keselamatan kerja, dan meminimalisir risiko kecelakaan di area site PT. Kemitraan MNK BME.
Sebagai perusahaan bersertifikat dan memiliki approval resmi dari Disnaker serta ESDM, PT. Berkah Multi Inspektindo selalu berkomitmen untuk memberikan layanan profesional di bidang sertifikasi peralatan, kalibrasi, serta inspeksi keselamatan kerja yang sesuai standar nasional maupun internasional.